Replika Porsche Terlangka di Dunia Mejeng di JVWF 2019
Sekoci.net – Sebuah mobil mencuri perhatian pengunjung karena seluruh bodinya berlapis alumunium krom mengkilat dan menempati both tersendiri di Jogja Volkswagen Festival (JVWF) 2019.
Mobil itu tak lain Porsche 64 Berlin Rome 1939. Tentu saja, unit itu hanya replika karena seri orisinil mobil itu hanya sempat diproduksi tiga unit saja di dunia. Produksinya tak dilanjutkan lagi oleh pendirinya, Ferdinand Porsche, karena terlanjur meletus perang dunia 2.
JVWF kembali berlangsung pada Sabtu 9 November 2019 hingga Minggu, 10 November 2019. Di antara ratusan VW yang mejeng dalam ajang itu, Porsche 64 Berlin Rome 1939 bak kembang desa. Walau replika, mobil garapan Yumos Garage yang mengambil basic dari VW Kodok 1961 itu seluruhnya mempertahankan keasliannya.
Facebook Comments